Welcome My Blog
Home About me Photo of Me My Campus Friendship Love Story Career Tugas Kampus

TUJUAN DAN NILAI KOPERASI

Tujuan utama koperasi Indonesia adalah mengembangkan kesejahteraan anggota pada khususnya, dan masyarakat pada umumnya. Koperasi Indonesia adalah perkumpulan orang-orang.  Tujuan koperasi Indonesia dijabarkan dalam berbagai aspek program oleh manajemen koperasi pada setiap rapat anggota tahunan. Tujuan ini dicapai dengan karya dan jasa yang disumbangkan pada masing-masing anggota.


                Tujuan koperasi sebagai perusahaan atau badan usaha tidaklah semata-mata hanya pada orientasi laba (profit oriented). Pada banyak kasus koperasi, manajemen koperasi tidak mengejar keuntungan sebagai tujuan perusahaan karena mereka bekerja didasari dengan pelayanan (service at cost).

Nilai koperasi adalah nilai egaliterian, kesamaan, selfhelp, peduli terhadap sesama dan kemandirian salah satunya. Koperasi indonesia berasal dari nilai kebersamaan yang tercermin dengan budaya gotong royong. Nilai yang terkandung dalam koperasi Indonesia juga tidak terlepas dari Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945. Isi UU No. 25 Tahun 1992 pasal 3, Koperasi bertujuan memajukan kesejahteraan anggota pada khususnya dan masyarakat pada umumnya serta ikut membangun tatanan perekonomian nasional dalam rangka mewujudkan masyarakat yang maju, adil dan makmur berlandaskan Pancasila dan UUD 1945.

No comments:

Post a Comment